04 June 2016

Mengenal Asuransi



Minggu 29 Mei 2016 lalu mendapat ajakan dari Cak Bud untuk hadir di acara blogger. Sebenarnya belum layak disebut blogger karena tulisan baru sedikit. Tapi tidak masalah karena di sana bisa bertemu teman-teman sekaligus mendapatkan ilmu baru. Kabarnya akan ada pembicara top yaitu seorang anak muda yang sukses meraup uang ratusan juta rupiah dari instagram!

Ternyata ini acara yang digelar sebuah asuransi. Namanya Sun Life Financial Indonesia. Sudah sering dengar nama ini sih, tapi baru kali ini mendapatkan penjelasan langsung tentang asuransi.

Menurut Pak Kaisar dari Sun Life, asuransi itu puenting banget. Saking pentingnya si bapak sampai punya banyak asuransi dari banyak perusahaan, bukan hanya Sun Life saja. Mengapa begitu? Ya supaya mampu mengkover seluruh aspek yang mengandung risiko.

Ya, asuransi adalah tentang transfer risiko. Memang kita harus membayar premi, namun ketika sebuah risiko terjadi maka asuransi akan mengkover dengan nilai yang bisa-bisa jauh di atas nilai premi yang kita bayarkan.

Misalnya kita membayar premi 500 ribu per bulan. Suatu saat kita sakit yang menghabiskan biaya ratusan juta padahal kita baru membayar premi beberapa kali saja, maka asuransi akan tetap menanggung biaya tersebut. Enak kan?!

Nah dari sana akhirnya jadi lebih kenal dengan asuransi. Ternyata asuransi tidak seperti yang selama ini dibayangkan karena pengalaman tidak menyenangkan ditawari asuransi oleh agen yang setengah memaksa. Asuransi itu penting dan perlu, tidak usah menunggu agen untuk membeli!

No comments:

Post a Comment